Bagaimana Pencegahan Kehamilan? (pada ikan di aquarium kecil)

B

Saya saat ini memiliki aquarium kecil yang awalnya dihuni oleh 2 jenis ikan. Ikan neon 4 ekor, dan ikan Moli 4 ekor juga. Ini saya beli sengaja pada saat mau ada pembatasan kerja (PSBB). Ternyata ikan neon satu-satu mati. Mungkin karena daya juangnya kurang bagus ya.

Ngga lama, ternyata Moli nya hamil, dan beranak. Senang sekali dong kita. Kita jaga benar-benar dengan sering memberikan makan sedikit-sedikit ke ikan gede-gedenya. Biar ngga buas makan anak temannya atau anaknya sendiri malah.

Nah sekarang setelah beberapa minggu sudah agak gede nih ikan-ikannya. Seneng lihatnya. Ternyata ngga lama kemudian melahirkan lagi nih itu ikan. Jadi udah ada beberapa ukuran ikan di aquarium super mini ini.

Pertanyaannya, gimana mencegah ikan hamil. Soalnya kalau beranak sih kasihan juga anaknya kalau mati. Bisa aja sih kalau mau anak ikan dikasih ke kura-kura, Tapi itu sadis ya?

My Little Aquarium

About the author

Mico Wendy

Saya suka membaca buku, mencoba hal baru, berpetualang, dan traveling. Co-Founder AnakBisa.com. www.konsep.net / www.netdesain.com.

Add Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Mico Wendy

Saya suka membaca buku, mencoba hal baru, berpetualang, dan traveling. Co-Founder AnakBisa.com. www.konsep.net / www.netdesain.com.

Get in touch